Jumat, 02 Agustus 2013

Gubernur Jatim Harus Orang NU, Maka Khofifah Harus Menang

Gubernur Jatim Harus Orang NU, Maka Khofifah Harus Menang

Khofifah Indarparawangsa harus menang dalam pemilihan gubernur Jawa Timur (Jatim) 2013. Karena sebagaimana disampaikan oleh KH Hasyim Muzadi dlm berita merdeka.com http://www.merdeka.com/politik/hasyim-24-juta-nahdliyin-jatim-mau-kader-nu-jadi-gubernur.html karena 70% warga nahdliyin (NU) ingin kadernya jadi Gubernur. Warga NU (Nahdlatul Ulama)  di Jatim itu 24 juta sedangkan warga Jatim itu sekitar 29 juta orang.

Hal senada juga disampaikan oleh Khofifah saat acara PP Fatayat NU sebagaimana berita PKB.com http://www.dpp.pkb.or.id/jatim-harus-direbut-agar-nu-tak-terjajah-terjarah dimana Khofifah menyatakan bahwa yang menjadi prioritas adalah bagaimana NU bisa memimpin Jatim.

Apalagi KH Hasyim Muzadi, sebagai satu2nya ulama senior yang masih peduli pada NU, sangat marah kepada Gubernur jatim saat ini, Soekarwo yang sekarang mencalonkan lagi sebagaimana berita detik.com http://news.detik.com/surabaya/read/2013/07/25/201807/2314743/475/hasyim-muzadi-tuding-soekarwo-rusak-kerukunan-warga-nu KH Hasyim menuduh Soekarwo telah merusak kerukunan warga NU, dimana banyak warga NU terjerat kasus korupsi. Soekarwo dituding saat jadi gubernur, banyak warga NU masuk sel tahanan karena kasus korupsi. Ini bukti Soekarwo telah meruntuhkan martabat NU

Menurut berita TribunNews.Com http://m.tribunnews.com/regional/2013/02/21/hasyim-muzadi-curiga-kasus-korupsi-kader-nu-ada-yang-desain KH Hasyim curiga, banyaknya orang NU yang jumlahnya sampai ratusan orang masuk penjara karena kasus korupsi itu ada yang mendesain. Juga sebagaimana diberitakan IndonesiarayaNews.Com http://indonesiarayanews.com/news/nusantara/02-21-2013-16-16/hasyim-muzadi-besuk-kader-nu-koruptor KH Hasyim saat menjenguk kader NU yang ditahan karena terjerat kasus korupsi menyatakan, "Saya heran kenapa beberapa kader NU terkena kasus dan akhirnya berujung kepenjara. Ini murni kesalahan terpidana atau ada yang mendesain, mengingat jumlahnya tidak sedikit dan tersebar di Jatim'.

Hal ini disampaikan KH Hasyim saat membesuk warga NU yang terlibat kasus korupsi yakni H Musyafak Rauf wakil ketua DPRD Surabaya yang terlibat kasus korupsi jasa pungut,  mantan ketua DPRD Jatim  H Fathorrasyid dll di lapas porong Jawa Timur.

Oleh karenanya dlm sebuah seminar di PCNU surabaya sebagaimana berita jaringnews.Com http://jaringnews.com/politik-peristiwa/umum/38602/kh-hasyim-muzadi-jawa-timur-butuh-gubernur-nu
KH Hasyim menyatakan bahwa 24 juta umat NU dari 29 juta warga Jatim, memerlukan perawatan & pelayanan maksimal. Hal itu tidak mungkin kalau NU tidak mengambil posisi gubernur Jatim.

Demikian juga dikatakan oleh Khofifah & Calon Legislatif PKB sebagaimana dilansir oleh  PKB.Com http://www.dpp.pkb.or.id/jatim-harus-direbut-agar-nu-tak-terjajah-terjarah bahwa gubernur Jatim harus dari NU, agar warga NU tidak terjajah & terjarah.

Maka Muhaimin sebagai ketua umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) memberikan ancaman bagi kader & pengurus PKB yang tidak mendukung Khofifah akan dihadiahi sanksi yang berat, sebagaimana diberitakan RadjaWarta.Com https://www.radjawarta.com/sanksi-berat-bagi-kader-pkb-yang-tidak-dukung-berkah

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar