Minggu, 18 Mei 2014

[Media_Nusantara] CALL for PAPER: Keadilan Berbasis Korban

 

CALL for PAPER: Keadilan Berbasis Korban

 

Dalam berbagai proses hukum, korban sering berada dalam situasi yang dijadikan rujukan. Namun upaya ini tidak berarti bahwa keadilan terpenuhi. Perserikatan Bangsa-Bangsa, dalam berbagai dokumen resminya, memberikan kerangka hak-hak korban, baik yang berupa proses hukum, kebenaran hingga perbaikan kondisi korban. Termasuk pencegahan atas berulangnya viktmisasi.

 

Di Indonesia, reformasi hukum, institusi dan konstitusi sangat dinamis dan diskursif. Akan tetapi situasi ini berbanding simetris dengan berbagai kejahatan baru. Hal ini menunjukan bahwa upaya penataan hukum tidak berkoresponden dengan masyarakat sebagai salah satu entitas utama dalam penegakan hukum.

 

Sejauhmana arah penyusunan paradigma hukum harus dibangun dan dibela hingga mampu memastikan otoritas hukum, pembuatan kebijakan dan negara secara luas, termasuk masyarakat harus turut serta menghadirkan keadilan yang substansial bagi korban-korban kejahatan?

 

Kami mengundang kawan-kawan untuk mengirimkan abstrak terkait dengan “Keadilan Berbasis Korban”.

 

Informasi lebih lanjut dapat dilihat di http://afhi.epistema.or.id/?page_id=708. Abstrak ditunggu hingga 25 Mei 2014.

 

Masih banyak tema-tema lain di Panel-Panel yang bisa diikuti dalam kegiatan ini, seperti di Panel “Keadilan Eko-Sosial: Dimensi Filsafat, Teori dan Konsep”, Panel “Keadilan Sosial: Metode dan Pembelajaran dalam Pendidikan Tinggi Hukum” dan Panel “Keadilan Eko-Sosial: Realitas Hukum dan Gerakan Sosial di Indonesia”.

 

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari Konferensi Filsafat Hukum, yang akan dilaksanakan pada 2 – 4 September 2014 di Jakarta. akan ada 2 kegiatan besar, yaitu Konferensi Internasional (2 September 2014) dan Temu Ilmiah Tahunan AFHI (3 – 4 September 2014)

 

Untuk biaya, akomodasi dan detail kegiatan dapat dilihat di http://afhi.epistema.or.id/

 

Konferensi ini terselenggara atas kerjasama Asosiasi Filsafat Hukum Indonesia (AFHI), Epistema Institute, Universitas Bina Nusantara, Universitas Pancasila, Universitas Atmadjaya, Universitas Airlangga, KontraS, Lembaga Kajian dan Advokasi untuk Independensi Peradilan (LeIP), STF Driyarkara dan Perkumpulan HuMa.

--   Luluk Uliyah  Knowledge and Media Manager Epistema Institute  Jl. Jati Mulya IV No.23, Jakarta 12540  Telp. 021‐78832167, Fax.021‐7823957, HP. 0815 1986 8887  www.epistema.or.id | fb: Epistema Inst | t: @yayasanepistema  “Belajar dan Berbagi untuk Keadilan Eko-Sosial”



This email is free from viruses and malware because avast! Antivirus protection is active.


__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)

Just launched ! Link preview on Yahoo Groups
Visit your Group on the web, simply paste the link to the article, photo or video you wish to share in the message you are composing.


.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar